Katalog Induk Perpustakaan Sekolah

Hotline

Hotline

+6221-5707870
Text

Panen Untung dari Akuabisnis Udang Galah

Buku ini mengajarkan cara beternak udang yang menguntungkan. Disertai tips-tips cara merawat udang hingga udang berukuran besar . Promosi diskon terbatas. Sinopsis Udang galah (Macrobrachium rosenbergii) adalah salah satu biota air tawar spesies asli (indigenous species) bernilai ekonomi tinggi. Udang galah berukuran lebih besar dibandingkan dengan spesies udang air tawar lainnya. Udang galah dapat tumbuh hingga mencapai ukuran panjang 32 cm/ekor dan berat 350 g/ekor. Karena itu, udang ini populer sebagai udang raksasa air tawar (freshwater giant prawn). Udang galah mempunyai harga yang cukup tinggi. Harga terendah sekitar Rp. 70.000/kg untuk udang size atau ukuran 40-60 (40-60 ekor/kg) di tingkat produsen (pembudidaya dan penangkap). Harga udang galah di tingkat produsen di Jawa dan Bali antara Rp. 75.000-80.000/kg untuk udang galah size 30 dan size 35. Udang galah size 30 dan size 20 masing-masing dijual dengan harga Rp. 70.000-75.000/kg dan Rp. 75.000-80.000/kg. Sedangkan udang galah size 10 (10 ekor/kg) dan size 5 (5 ekor/kg) yang dikenal sebagai ukuran super harganya Rp.80.000-90.000/kg. Produksi udang galah tidak hanya untuk pasar domestik, tetapi juga untuk ekspor tidak hanya Malaysia, tetapi juga Singapura, Taiwan, dan negara-negara Eropa. Udang galah yang diekspor ke Malaysia berukuran super, di atas 100 g/ekor hingga ukuran 250 g/ekor, harganya mencapai Rp. 150.000-170.000/kg. Sedangkan Taiwan tidak hanya meminta udang galah untuk konsumsi, tetapi juga benih untuk kegiatan pembesaran. Namun, permintaan untuk ekspor tidak bisa dipenuhi karena produksi udang galah masih rendah, sehingga permintaan pasar domestik pun tidak bisa dipenuhi. Hal ini merupakan suatu peluang agar dapat panen untung dari akuabisnis udang galah.

Pengarang Sigit Suyantoro
Ghufran Kordi
Edisi Ed.1
No. Panggil 338. 372.53 GHU p
ISBN/ISSN 9786239027902
Subyek Agibisnis
Klasifikasi 338. 372.53
Bahasa Indonesia
Penerbit Lily Publisher
Tahun Terbit 2019
Tempat Terbit Yogyakarta
Kolasi xvi.; 272 hal.; 17,5 x 24,5 cm
Detil Spesifik
Baca Daring