Katalog Induk Perpustakaan Sekolah

Hotline

Hotline

+6221-5707870
Nonfiksi

Penggunaan Bahasa Indonesia Pada Media Luar Ruang di Daerah Istimewa Yogyakarta

Sebagai instansi pemerintah yang bertugas melaksanakan pembangunan nasional di t bidang kebahasaan dan kesastraan, baik Indonesia maupun daerah, pada tahun ini (2016) Balai Bahasa Daerah Istimewa Yogyakarta, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, kembali menyusun, menerbitkan, dan memublikasikan buku-buku karya kebahasaan dan kesastraan. Buku-buku yang diterbitkan dan dipublikasikan itu tidak hanya berupa karya ilmiah hasil penelitian dan/atau pengembangan, tetapi juga karya hasil pemantauan penggunaan bahasa Indonesia pada media luar ruang sebagai realisasi program pembinaan dan/atau pemasyarakatan kebahasaan kepada para pengguna bahasa dan pemangku kebijakan. Hal ini dilakukan bukan semata untuk mewujudkan visi dan misi Balai Bahasa sebagai pusat kajian, dokumentasi, dan informasi yang unggul di bidang kebahasaan dan kesastraan, melainkan juga yang lebih penting lagi-untuk mendukung Undang-Undang No. 24 Tahun 2009 yang mewajibkan pengutamaan bahasa Indonesia di media luar ruang.

Dukungan atas kewajiban pengutamaan bahasa Indonesia pada media luar ruang perlu dilakukan dengan melaksanakan pemantauan di Daerah Istimewa Yogyakarta yang meliputi wilayah Kota Yogyakarta, Kabupaten Bantul, Kabupaten Sleman, Kabupaten Kulon Progo, dan Kabupaten Gunungkidul. Hasil pemantauan tersebut kemudian dituangkan dalam buku ini yang diharapkan dapat menjadi bahan pembinaan terhadap penggunaan bahasa Indonesia pada media luar ruang. Buku ini juga dapat dijadikan sarana dan dukungan bagi pengambil kebijakan untuk mengutamakan penggunaan bahasa Indonesia pada media luar ruang sehingga cita-cita untuk menjadikan bahasa Indonesia sebagai tuan rumah di negerinya sendiri dapat terwujud.

Pengarang Tirto Suwondo, dkk.
Edisi Cet. 1
No. Panggil 410 KEM p
ISBN/ISSN 978-602-6284-52-5
Subyek Kesusastraan Bahasa Indonesia
Klasifikasi 410
Bahasa Indonesia
Penerbit Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Balai Bahasa DIY
Tahun Terbit 2016
Tempat Terbit Yogyakarta
Kolasi viii + 158 hlm.; ilus.; 14,5 x 21 cm
Detil Spesifik
Baca Daring