Katalog Induk Perpustakaan Sekolah

Hotline

Hotline

+6221-5707870
Nonfiksi

Remaja Dilarang Ngerti Seks, Emang Kenapa...?

Seabrek deh komentar orang tua dan guru kita yang menempatkan masalah seks sebagai hal tabu ditanyakan dan didiskusikan. Sadarilah, vonis-vonis macam itu justru akan mengumbar rasa penasaran anak-anak yang mulai remaja atau bisa pula menjadikan mereka buta tentang hal-hal seputar seksualitas dan reproduksi, sehingga hasilnya kelak mereka gagal menempatkannya secara positif. Merebaknya beragam macam penyakit seksual, hamil muda, hingga disorientasi seksual sesungguh- nya merupakan akibat dari penabuan masalah seks di kalangan remaja!

Orang tua dan guru seringkali menempatkan putra-putrinya yang sudah beranjak remaja dalam "kotak bayi", apalagi dalam hal seksualitas. Ketahuilah bahwa justru mereka harus diberi penjelasan yang tepat dan proporsional tentang lika-liku seksualitas, sebab mereka pun niscaya akan memasukinya. Dengan bekal pengetahuan yang baik, tentulah mereka akan lebih bijak dalam memahami dan melakukan aktivitas seksualnya.

Pengarang Gamal Komandoko
Edisi Cet. 1
No. Panggil 613.9071 GAM r
ISBN/ISSN 979-963-786-4
Subyek Pendidikan seks untuk remaja
Klasifikasi 613.9071
Bahasa Indonesia
Penerbit Garailmu
Tahun Terbit 2009
Tempat Terbit Jogjakarta
Kolasi 304 hal.; 14 x 20 cm
Detil Spesifik
Baca Daring